Allah Abraham, Ishak dan Yakub adalah kasih. Namun apa itu kasih..? Bahan baku Allah..? Zat pembentuk Allah..?
Anak-anak Allah hidup dalam kasih. Mereka yang berasal dari Allah tidak berbuat dosa. Dosa menjauhkan manusia dari Allah. Keterpisahan dari Allah membuat manusia mampus. Sama seperti cabang yang diputus dari pohon, cabang itu mulanya segar dan mengeluarkan getah, namun kemudian layu dan mati.
Atau cabutlah sebatang pohon dari tanah. Ia kemudian layu dan perlahan mati. Lalu tanamlah ia kembali ke tanah. Ada proses juga kemudian terjadi. Mulanya pohon itu makin layu dan meranggas. Lalu ada yang tetap menuju pada kematian dan ada yg berhenti meranggas, lalu bertunas.
Manusia adalah pohon yang telah tercabut dari tanahnya, dan sedang ditanam kembali: ada yg meranggas lalu bertunas, ada yang terus melayu dan mati. Manusia adalah carang yang terpisah dari pokok.
Apa itu kasih? Apa yg mengalir dari tanah ke pohon, itulah kasih. Apa yang mengalir dari pokok ke carang, itulah kasih. Cuma dengan kiasan kita membicarakan apa itu kasih.
Namun ada petunjuk di Alkitab: bahwa jika kita mengasihi Allah, kita melakukan perintah-Nya. Allah adalah kasih, dan kita mengasihi Allah dengan melakukan perintah-Nya.
Kasih adalah kebalikan dari dosa. Dosa adalah pelanggaran kepada perintah Allah, dan kasih adalah melakukan perintah Allah. Dosa berujung maut kekal, dan kasih berujung hidup kekal.
Lawan dari mengasihi adalah memperalat. Membenci adalah mengasihi juga, namun mengasiohi yg rusak. Namun membenci bukan lawan dari mengasihi. Lawan dari mengasihi adalah memperalat.
Mengapa begitu..?
Mengasihi Allah adalah menuruti perintah Allah. Mengasihi manusia adalah memperlakukan manusia menurut kehendak Allah. Kebalikan dari mengasihi manusia adalam memperalatnya.
Ketika saya mengasihi Anda, saya memperlakukan Anda menurut kehendak Allah. Ketika saya memperalat Anda, saya memperlakukan Anda menurut kepentingan saya.
Kasih adalah buah dari hasil kesungguhan, ketekunan, ketaatan dari hidup menurut roh. Allah adalah kasih. Kasih kepada Allah adalah menuruti perintah-Nya. Allah adalah Kasih, dengan melekat kepada-Nya kita menerima Kasih Allah dan dengan menuruti perintah-Nya kita mengasihi Allah.
Mengasihi Allah adalah menuruti perintah Allah. Mengasihi manusia adalah memperlakukan manusia menurut kehendak Allah. Kasih adalah kebalikan dari dosa. Dosa adalah pelanggaran kepada perintah Allah, dan Kasih adalah melakukan perintah Allah. Dosa berujung maut kekal, dan Kasih berujung hidup kekal.